BUDAYA TAMPIL TERBAIK BUDAYA TAMPIL TERBAIK BUDAYA TAMPIL TERBAIK BUDAYA TAMPIL TERBAIK BUDAYA TAMPIL TERBAIK BUDAYA TAMPIL TERBAIK

Selasa, 07 Februari 2012

PRIMKOP KARTIKA D-01/WARASTRATAMA MELAKSANAKAN RAT TUTUP BUKU TAHUN 2011



Pada hari senin (6/2/12) Primkop Kartika D-01/Warastratama melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) diaula Makorem 074/Wrt yang dipimpin langsung oleh Danrem 074/Wrt selaku pembina koperasi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Puskopad Kartika Diponegoro yang diwakili oleh Letkol Inf Sunarso,  Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Surakarta,  Ketua Dekopinda Surakarta, pengurus, pengawas serta anggota Primkop Kartika D-01/Warastratama.
Ketua Primkop Kartika D-01/Warastratama, Kapten Caj (K) Sri Maryati dalam sambutan sekaligus menyampaikan laporan pertanggung jawaban menyampaikan bahwa untuk SHU dan modal ada penurunan karena banyaknya anggota yang pindah yaitu 70 orang, tetapi dari sisi solvabilitas, likuiditas dan rentabilitas Primkop Kartika D-01/Warastratama masih cukup baik.  
Selain itu Ketua Puskop Kartika memberikan penekanan antara lain pertama,  kualitas RAT tergantung dari jumlah kehadiran anggota, kedua, jabatan rangkap jangan dijadikan alasan dalam mengembangkan koperasi, ketiga, laksanakan kerjasama dengan badan keuangan lainnya.
Dalam sambutannya Danrem 074/Warastratama mengatakan bahwa RAT merupakan   pertanggungjawaban pengurus kepada anggota atas  pelaksanaan Program Kerja Primkop Kartika D-01/Warastratama Tahun Anggaran 2011.   Dalam acara ini, RAT juga sebagai ajang untuk menuangkan ide dan aspirasinya secara mendalam dan berwawasan kedepan namun tetap memiliki komitmen untuk senantiasa mengutamakan kepentingan bersama, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan anggota dan kemajuan Primkop Kartika D-01/Warastratama.
Dalam amanatnya Komandan Korem  juga mengatakan bahwa pengelolaan koperasi lebih terarah untuk meningkatkan kesejahteraan anggota, sebelum mengakhiri sambutannya Komandan Korem menyampaikan beberapa penekanan :
Pertama, pengurus agar bekerja lebih profesional.; Kedua, Ketua Pengawas harus selalu mengontrol jalannya roda perkoperasian dengan maksimal dan tidak menyimpang dari AD/ART.; Ketiga, anggota sepenuhnya percaya dan mendukung pengurus koperasi dalam mengelola koperasi.
Selain ketiga penekanan tersebut Danrem berharap bahwa koperasi dapat menyediakan kredit rumah swakelola sesuai dengan program dari komando atas.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar